5 Trik Sederhana Membuat Rambut Tumbuh Lebih Cepat

sentralpos.com – Ingin memanjangkan rambut lebih cepat, tidak perlu melalui proses hair extension yang rumit karena dengan trik sederhana dibawah ini anda bisa mendapatkan rambut yang panjang alami. pertumbuhan rambut bisa dirangsang lebih cepat dengan protein dan aneka nutrisi lainnya. Nutrisi yang diperlukan rambut tersebut bisa berasal dari bahan-bahan alami seperti santan, lidah buaya, minyak kelapa, dll. Selain perawatan alami anda juga perlu menerapkan beberapa kebiasaan baik untuk mendukung pertumbuhan rambut.

Trik Sederhana Mempercepat Pertumbuhan Rambut

Antara lain menggunakan kondisioner, memijat kulit kepala, dsb. Semuanya berperan penting merangsang pertumbuhan rambut agar lebih cepat tumbuh. Perawatan rambut ini sebenarnya sangat sederhana, dan tidak menimbulkan efek berbahaya. Bahkan anda tidak perlu mengeluarkan banyak biaya demi mendapatkan rambut yang cepat tumbuh. Berikut ini ulasan selengkapnya untuk mempercepat pertumbuhan rambut dengan beberapa langkah sederhana.

  1. Gunakan kondisioner

Gunakan kondisioner secara rutin untuk memaksimalkan pertumbuhan rambut anda. kondisioner bermanfaat baik mempercepat pertumbuhan rambut dan menjaga kelembapan alaminya. Selain itu rambut juga terhindar dari masalah kering dan kusam. Gunakan kondisioner yang sesuai dengan jenis rambut setelah keramas.

  1. Pijat kulit kepala secara rutin

Memijat kulit kepala bertujuan untuk melancarkan aliran darah diarea kulit kepala. Aliran darah yang lancar akan membantu proses pertumbuhan rambut yang lebih cepat. hasilnya lebih maksimal jika anda memijat kulit kepala sembari mengoleskan minyak zaitun atau minyak kelapa. Selain itu fungsi memijat kulit kepala juga baik untuk membersihkan kotoran didalamnya yang berpotensi menyebabkan ketombe.

  1. Hindari mewarnai rambut

Jika ingin rambut cepat panjang ada baiknya konsisten dengan satu warna rambut terlebih dulu. Redam keinginan mengganti warna rambut karena akan membuat kulit kepala mudah rusak dan membuat pertumbuhan rambut terhambat. Selain itu zat kimia pada pewarna rambut juga bisa merusak permukaan rambut anda.

  1. Perbanyak konsumsi protein

Perawatan luar sudah dilakukan, maka maksimalkan dengan perawatan dalam yaitu dengan mencukupi asupan protein. Protein bermanfaat menutrisi rambut agar folikel rambut tumbuh subur. hal ini sangat baik untuk mempercepat pertumbuhan rambut. protein banyak terdapat pada kacang-kacangan, susu dan ikan. Konsumsi protein secara cukup dibarengi dengan perawatan dari luar.

  1. Manfaatkan santan

Santan sudah dipercaya sejak lama untuk meluruskan dan mempecepat pertumbuhan rambut. karena didalamnya terkandung protein dan lemak alami yang mendukung pertumbuhan rambut dan melembabkannya secara alami. rambut menjadi lebih cepat panjang dengan menggunakan santan. Balurkan rambut dengan santan kental hingga area kulit kepala. Setelah merata, tutup dengan handuk dan diamkan 20 menit. Setelah kering bilas dengan air bersih.

Jadi tidak perlu repot menyambung rambut atau menggunakan cara yang rumit karena dengan trik diatas anda bisa memanjangkan rambut secara cepat dan tentunya tanpa efek samping. Selamat mencoba.